Kegiatan pengenalan fakultas dan MKKM (masa keakraban dan kerukunan mahasiswa) biasa dilakukan setahun sekali saat penerimaan mahasiswa baru di FIP Undiksha. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan bagaimana kehidupan kampus khususnya di Fakultas Ilmu Pendidikan Undiksha sebelum mahasiswa resmi menjalankan perkuliahan di kampus.
Biasanya dalam kegiatan ini peserta akan berbaris memenuhi lapangan upacara Kampus Tengah Undiksha, namun melihat kondisi di tengah pandemi rupanya tidak mendukung kegiatan ini berlangsung seperti tahun-tahun sebelumnya. Meski demikian BEM FIP tak kehilangan akal, mereka telah menyiapkan konsep baru yang memungkinkan kegiaan ini tetap dilaksankan. Sebuah konsep yang dirancang secara daring seperti yang dikatakan Diah (Ketua BEM FIP) “konsepnya kami rancang sesuai dengan kaidah daring baik itu dalam pemberian dan pengumpulan tugas maupun penyampaian materi oleh narasumber”.
Pengenalan fakultas rencananya akan dilakukan setelah data mahasiswa baru lengkap dan menyesuaikan dengan waktu pelaksanaan OKK Universitas. Dilaksankan dalam satu hari 2 jam pada paruh pagi dan 2 jam pada paruh siang melalui salah satu aplikasi konferensi. Setelah satu hari pengenalan fakultas baru dilanjutkan ke MKKM. Mengenai hal teknis dari tugas sampai atribut tetap sama seperti tahun lalu, “dari segi tugas yang diberikan sama sih seperti tahun lalu, atributnya juga sama jadi nanti mahasiswa barunya tetap menggunakan atribut saat konferensi berlangsung sesuai dengan aturan”, jelas Diah.
Mahasiswa semester 6 Prodi PDSD itu juga menjelaskan bahwa BEM FIP sudah menyiapkan solusi atas kendala-kendala yang mungkin akan terjadi karena dilakukan via daring seperti jika di tempat peserta tidak ada sinyal peserta harus membuat surat pernyataan yang ditandatangani oleh kepala desa setempat yang menerangkan bahwa memang benar di lokasi tersebut tidak ada internet. Pihaknya pun menyayangkan bahwa tahun ini tidak bisa menyelenggarakan malam keakraban yang biasanya dilakukan sebagai ajang kreatifitas mahasiswa baru. Akhir kata Diah berharap semoga kegiatan ini dapat terlaksana dengan lancar dan pastinya sangat bekesan bagi mahasiswa baru.