Singaraja – Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Undiksha turut meriahkan gelaran Parade Fakultas serangkaian Pekan Dies Natalis XXX Universitas Pendidikan Ganesha, Senin (16/01/2023). Perhelatan yang berpusat di Lapangan Upacara Kampus Tengah Undiksha itu berlangsung meriah dan spektakuler, dihiasi sorak sorai penonton. Pada kesempatan itu, FIP Undiksha sukses bawakan fragmen tari bertajuk “Garuda Digjaya” yang digagas Koreografer, I Nyoman Sugita Rupiana, S.Sn. Ia menjelaskan, Tarian ini menceritakan tentang perjalanan Sang Garuda membebaskan Ibunya Dewi Winata dari jeratan Dewi Kadru beserta pengiringnya, melalui “Tirta Amerta” dalam hal ini merupakan Ilmu Pengetahuan yang mampu memuliakan sesama makhluk hidup. Hal ini tentu sejalan dengan Visi Undiksha, yakni menjadi Universitas Unggul Berlandaskan Falsafah Tri Hita Karana di Asia Tahun 2045.
“Jadi maknanya adalah tirta amerta itu sebagai pengetahuan mulia yang harus kita pelajari setiap saat. Diharapkan pengetahuan itu bisa bermanfaat untuk memuja Ida Sang Hyang Widhi Wasa, berguna untuk sesama manusia serta berguna untuk keberlangsungan alam semesta”, jelas Sugita.
Maha Karya yang luar biasa ini disambut suka cita oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Putu Aditya Antara, S.Pd., M.Pd. Pihaknya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada penata tari, mahasiswa, panitia, serta seluruh insan yang terlibat dalam menyukseskan tarian ini. Pejabat asal Desa Medahan, Gianyar itu juga mengatakan, pimpinan selalu memberikan dukungan penuh kepada BEM dan HMJ dalam mempersiapkan kontingen untuk berlaga di perhelatan akbar tahunan itu. Dukungan ditunjukkan melalui pembinaan, pendampingan serta pendanaan.
“Sebuah pementasan yang apik ya, dibuat dengan begitu bagus. Bahkan para penari yang ditarik ke atas setinggi 6 meter ini, sesuatu yang luar biasa. Pada dies ini kita sudah menyiapkan ruang untuk mahasiswa latihan, memfasilitasi para pelatih yang mempuni, dan tentunya kami sudah menyiapkan dana untuk itu” ungkap Adit. (hms Dewa Nida)