Singaraja – Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha, Prof. Dr. I Wayan Widiana, S.Pd., M.Pd., didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Dr. I Komang Sudarma, S.Pd., M.Pd. Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Putu Aditya Antara, S.Pd., M.Pd., Sekretaris Jurusan Pendidikan Dasar, Dr. I Gede Astawan, S.Pd., M.Pd., Sekretaris Jurusan IPPB Dr. I Gede Wawan Sudatha, S.Pd., M.Pd. didampingin juga oleh Dosen – Dosen di Lingkungan FIP Undiksha Menghadiri Malam Kekeluargan FIP Undiksha Tahun 2023.
“Malam Kekeluargan FIP Undiksha Tahun 2023 ini merupakan salah satu acara terakhir bagi mahasiswa baru. Kegiatan ini juga merupakan program kerja dari BEM FIP yang bertujuan untuk mempererat hubungan antara civitas akademika Fakultas Ilmu Pendidikan baik dari mahasiswa angkatan sebelumnya (senior) maupun mahasiswa baru. Acara ini diikuti oleh enam ratus tiga orang” ujar ketua BEM FIP Undiksha I Gede Wahyu Pramana. Acara ini menampilkan banyak pentas seni yang dibawakan langsung oleh mahasiswa guna meningkatkan kreativitas, minat dan bakat mahasiswa.
Malam Kekeluargan FIP Undiksha dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha, Prof. Dr. I Wayan Widiana, S.Pd., M.Pd.. “Acara Malam Kekeluargaan seperti ini merupakan salah satu ciri khas Fakultas Ilmu Pendidikan yang mana sekaligus menutup dan kegiatan yang dapat menjalin hubungan mahasiswa baru yang telah usai menyelesaikan masa Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dengan mahasiswa senior” ujar Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha, Prof. Dr. I Wayan Widiana, S.Pd., M.Pd.. Setelah dibuka dan mendapat sambutan hangat dari Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha, Prof. Dr. I Wayan Widiana, S.Pd., M.Pd., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Putu Aditya Antara, S.Pd., M.Pd.,. juga mengatakan “Walaupun sudah telat seminggu setelah pelaksanaan PKKMB namun acara ini harus tetap diselenggarakan guna menjalin dan mempererat hubungan antar mahasiswa yang sudah senior dengan mahasiswa baru dan seluruh ormawa yang ada di Lingkungan Fakultas Ilmu Pendidikan”. (HMS Valentina)