Singaraja – Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Undiksha kembali mendulang prestasi di kancah Nasional. Kali ini datang dari ajang Lomba Tulis Esai se-Indonesia dalam rangka Bulan Bahasa 2022 yang diselenggarakan oleh Hima Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau, secara daring pada Jumat – Minggu, 28 – 30 Oktober 2022. Melalui inovasi rancangan aplikasi literasi berbasis metaverse guna mengoptimalkan gerakan literasi sekolah sebagai wujud giat kreativitas dan pelestarian bahasa Indonesia, I Gusti Komang Agus Angga Putra Widiarta, dari Pordi PGSD dengan mentor Drs. I Made Suarjana, M.Pd., berhasil meraih juara 1.
Dikonfirmasi, ia yang akrab disapa Angga menjelaskan, terciptanya inovasi tersebut dilatarbelakangi dari rendahnya minat peserta didik dalam melaksanakan kegiatan literasi. Disampaikan pula di era digitalisasi, media pembelajaran berupa buka dinilai kurang menarik. Mahasiswa kelahiran 2002 itu mengaku, capaiannya ini merupakan kali pertama dalam lomba esai. Meski demikian, pihaknnya mampu menduduki posisi pamuncak, usai menyisihkan ratusan peserta se-Indonesia. Torehan tersebut tentu tak terlepas dari latihan khusus yang ditempuh sebelum tampil dalam gelaran bergengsi itu.
“Tentunya saya sangat bangga dan bersyukur bisa meraih juara 1, meski ini merupakan lomba pertama saya di bidang menulis esai. Bangga bisa kembali mengharumkan FIP dan Undiksha”, ujarnya.
Lebih lanjut, ditegaskan gapaiannya ini merupakan modal besar untuk terjun dalam kompetisi Internasional. Ia berharap ke depan dapat kembali mengukir prestasi, sebagai upaya mewujudkan FIP Unggul. Dirinya pun mengajak seluruh mahasiswa FIP untuk selalu mengasah diri dan mengembangkan potensi, sehingga dapat bersaing di berbagai kompetisi baik di kancah Nasional maupun Internasional.
“Saya harap lebih banyak lagi prestasi yang bisa saya raih, dan semoga rekan-rekan mahasiswa yang lain juga turut berpartisipasi dalam mengikuti kompetisi di luar sana”, imbuhnya.
Torehan tersebut mendapat apresiasi penuh dari Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Putu Aditya Antara, S.Pd., M.Pd. Ia menilai, capaian yang dibubuhkan Angga, mampu mendongkrak pencapaian Simkatmawa fakultas mendatang. Pihaknya menyampaikan, pimpinan terus berupaya untuk meningkatkan prestasi mahasiswa. langkah yang dilakukan tentu dengan melakukan pembinaan, pendampingan, serta menyiapkan pendanaan. Wakil Dekan asal Desa Medahan itu berharap, raihan ini dapat menjadi motivasi mahasiswa lain untuk ikut serta dalam mengikuti kompetisi.
“Capaian ini tentu akan menambah data prestasi kita, saya harap ke depan banyak mahasiswa berprestasi seperti Angga. Kami telah menyiapkan dana khusus bagi mahasiswa yang mengikuti perlombaan”, ungkap Aditya. (hms Dewa Nida)