Himpunan mahasiswa Pendas menggelar seminar kewirausahaan dengan tema “Sukses Menjadi Wirausaha Muda di Masa Pandemi” pada Sabtu (14/11/2020). Kegiatan seminar ini dilaksanakan secara semi daring. Kegiatan secara luring tetap menerapkan protocol kesehatan yang diselenggarakan di Ruang Seminar FIP B Undiksha.
Tema tersebut diangkat karena melihat situasi perekonomian di Bali yang saat ini menurun drastis, ”tujuan kegiatan ini menjalankan proker HMJ Pendas Bidang I serta mengajak dan membangkitkan millennial untuk merintis usaha kecil,” ujar ketua panitia, Windy Widadari. Universitas juga telah menyediakan web blanjaa khusus untuk transaksi jual beli secara online.
Peserta dari kegiatan ini yaitu seluruh mahasiswa semester 7 prodi PGSD dan seluruh mahasiswa semester 3 prodi PGPAUD. Narasumber yang dihadirkan yaitu Gusti Ngurah Anom, owner Krisna Oleh-Oleh Bali. Pada seminar ini membahas mengenai kiat-kiat sukses menjadi wirausaha muda, dan berbagi pengalaman awal merintis usaha sehingga menjadi sukses. “Setiap usaha membutuhkan modal awal, tetapi tidak hanya itu diperlukan modal nekat dan usaha untuk merubah nasib, modal utama adalah mentor dan kedua adalah kepercayaan diri sendiri” ujar narasumber, Gusti Ngurah Anom
“Harapannya setelah mengikuti kegiatan ini, peserta dapat mengembangkan jiwa entrepreneur, walaupun kami di jurusan Pendidikan Dasar nanti akan menjadi guru, tetapi itu tidak menghambat kami untuk mengembangkan karir dibidang enterprener,” ujar Windy.