Singaraja – Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Undiksha semakin menunjukkan eksistensinya sebagai trendsetter fakultas. Tak hanya menjalin kerjasama dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, kini merambat pada bidang Kemahasiswaan. Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FIP Undiksha menerima kunjungan Studi Banding dari BEM Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Madura (Unira) yang pembukaannya berlangsung di Ruang Seminar FIP Undiksha (12/11/2022) pagi.
Wakil Dekan Bidang Akademik FIP Undiksha, Dr. I Made Tegeh, S.Pd., M.Pd., menyambut hangat kedatangan Wakil Dekan I FKIP Unira, Dr. Moh. Zayyadi, M.Pd., beserta rombongan. Ia menilai, kegiatan ini sebagai wadah sharing session berkaitan dengan kiprah BEM dalam merancang dan menjalankan program kerja.
“Kegiatan ini sangat baik dilakukan, karena kita bisa saling bertukar infotmasi serta pengalaman BEM dalam mengembangkan program-programnya”, ungkapnya.
Wakil Dekan asal Desa Panji, Buleleng itu berharap kegiatan ini dapat digencarkan dan diikuti dengan aksi nyata.
“Saya harap ini bisa berlanjut ke tahap kerjasama, baik pertukaran mahasiswa, ataupun kerjasama Tri Dharma PT bersama dosen”, imbuhnya.
Hal senada juga diungkapkan Wakil Dekan I FKIP Unira, Moh. Zayyadi. Pihaknya menuturkan dipilihnya FIP Undiksha sebagai tujuan studi banding, karena dinilai Undiksha merupakan salah satu Universitas terbaik di Indonesia. Oleh karena itu, ia berharap FIP Undiksha dapat mengetuk tularkan pengelamannya dalam rangka meningkatkan prestasi mahasiswa FKIP Unira.
“Kami melihat Undiksha ini sebagai Kampus terbaik di Indonesia, yang menjadi rujukan kami untuk bagaimana nantinya mahasiswa bisa menimba ilmu dan berprestasi”, jelasnya.
Lebih lanjut pihaknya mengatakan ke depan akan menjalin kerjasama lanjutan bersama FIP Undiksha berkaitan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
“Kami akan adopsi beberapa kegiatan berkaitan dengan Tri Dharma PT, salah satunya adalah terkait manajemen publikasi”, sambungnya.
Sementara itu, Ketua BEM FIP Undiksha, Ni Putu Putri Budiastini menilai, kegiatan ini merupakan program positif dalam memupuk rasa kebersamaan, menjalin relasi, serta dapat saling berbagi best practice berkaitan dengan program kerja ormawa.
“Saya menilai program ini sangat luar biasa, kita bisa saling sharing program kerja satu sama lain, karena lingkungan yang berbeda, akan menumbuhkan orang-orang yang berbeda, dan perbedaan itu bisa memberikan pengalaman yang maksimal”, ungkap Putri.
Sejelan dengan itu, Ketua BEM FKIP Unira, Yulianto mengaku tertarik pada manajemen organisasi, dan beberapa program kerja yang digagas BEM FIP Undiksha.
“Banyak hal yang telah dipaparkan BEM FIP Undiksha, dan itu menjadi motivasi untuk kami. Apabila efektif, kami akan kaji dan terapkan di BEM FKIP Unira”, tegasnya. (hms Dewa Nida)